Referensi menu berikut menjelaskan tentang setiap item menu pada jendela utama Firefox.
Daftar Isi
Firefox
Tentang Mozilla Firefox
Menampilkan kotak dialog berisi informasi tentang Firefox, versi Firefox yang sedang berjalan dan daftar kredit.
Pengaturan…
Menampilkan Jendela PengaturanPengaturan, agar Anda dapat mengubah berbagai macam pengaturanpengaturan pada Firefox.
Keluar dari Firefox
Menutup semua jendela Firefox, menghentikan semua unduhan yang sedang berjalan, dan keluar dari program. Jika suatu saat Anda memilih item menu ini dengan lebih dari satu jendela atau tab yang sedang terbuka, Firefox akan bertanya untuk mengkonfirmasi apakah Anda benar-benar akan keluar dari Firefox. Anda dapat mematikan pertanyaan konfirmasi ini dengan tidak memilih pengaturan Ingatkan jika akan menutup banyak tab sekaligus pada panel Tab lewat menu . Firefox juga akan memperingatkan Anda jika pada saat itu Anda sedang mengunduh berkas.
Berkas
Jendela Baru
Membuka sebuah jendela Firefox baru.
Tab Baru
Membuka sebuah tab baru pada jendela Firefox terkini.
Buka Lokasi…
Mengalihkan kursor ke bilah alamat URL Firefox agar Anda dapat memasukkan alamat lokasi baru untuk dibuka.
Buka Berkas…
Menampilkan dialog Buka Berkas agar Anda dapat memilih berkas dari disk lokal atau jaringan. Anda dapat menampilkan berbagai jenis berkas pada Firefox termasuk di antaranya berkas HTML/XML, berkas gambar, berkas teks, dan lain sebagainya.
Tutup (Jendela)
Menutup jendela terkini.
Tutup Tab
Menutup tab terkini dan pindah ke tab paling kanan pada bilah tab. Item menu ini hanya aktif saat lebih dari satu tab yang sedang terbuka.
Simpan Halaman dengan Nama…
Menyimpan halaman yang sedang dibuka, Anda dapat menyimpan halaman secara lengkap (dengan gambar), atau halaman HTML saja, atau teks pada halaman saja.
Kirim Tautan…
Membuka jendela email baru dengan program email default pada komputer Anda agar Anda dapat mengirimkan tautan pada halaman terkini yang sedang terbuka.
Tata Halaman…
Menampilkan dialog Tata Halaman agar Anda dapat menentukan pengaturan pencetakan (print) seperti margin, header, footer, dan arah kertas.
Pratinjau Cetak
Menampilkan pratinjau yang berisi bagaimana dokumen yang sedang dibuka tampil pada saat dicetak. Pengaturan Tata Halaman dan pengaturan pembuat halaman berpengaruh pada tampilan ini.
Cetak…
Menampilkan dialog Pencetakan (Print), agar Anda dapat menentukan jumlah salinan yang dicetak, dan lain sebagainya. Klik OK untuk mencetak halaman.
Impor…
Membuka dialog Penuntun (Wizard) Import agar Anda dapat mengimpor pengaturanpengaturan, bookmarks, history, passwords and other data from browsers like Microsoft Internet Explorer, Netscape, Mozilla or Opera.
Bekerja Luring
Mengaktifkan/menonaktifkan mode daring (online) dan luring (offline). Pada mode luring Anda dapat menampilkan situs web yang sebelumnya dikunjungi tanpa tersambung ke Internet.
KeluarKeluar
Menutup semua jendela Firefox, menghentikan semua unduhan yang sedang berjalan, dan keluar dari program. Jika suatu saat Anda memilih item menu ini dengan lebih dari satu jendela atau tab yang sedang terbuka, Firefox akan bertanya untuk mengkonfirmasi apakah Anda benar-benar akan keluar dari Firefox. Anda dapat mematikan pertanyaan konfirmasi ini dengan tidak memilih pengaturan Ingatkan jika akan menutup banyak tab sekaligus pada panel Tab lewat menu . Firefox juga akan memperingatkan Anda jika pada saat itu Anda sedang mengunduh berkas.
Ubah
Batal
Membatalkan aksi terakhir yang dilakukan pada isian teks (text field). Jika nanti Anda memutuskan untuk mengulangi aksi yang dibatalkan, gunakan perintah Ulangi.
Ulangi
Mengulangi aksi yang dibatalkan oleh perintah Batal.
Potong
Memotong sebagian atau keseluruhan teks pada isian form dan menyimpan hasil potongan pada clipboard. Anda dapat menempelkan hasil potongan ini di tempat lain dengan menggunakan perintah Tempel.
Salin
Menyalin sebagian atau keseluruhan teks ke clipboard. Anda dapat menempelkan potongan ini pada isian teks dengan menggunakan perintah Tempel.
Tempel
Menempelkan teks yang ada pada clipboard pada isian teks.
Hapus
Menghapus sebagian atau keseluruhan teks yang terpilih pada isian teks.
Pilih Semua
Memilih semua teks dan item lainnya pada halaman.
Cari…
Menampilkan bilah alat pencarian pada bagian bawah jendela program. Masukkan teks yang ingin dicari pada bilah alat. Saat Anda mengetikkan sesuatu, Firefox secara otomatis akan mencari dan menyorot item pertama yang ditemukan pada halaman yang sedang tampil. Klik Berikutnya atau Sebelumnya untuk menemukan teks pada lokasi lainnya dalam halaman. Klik pada Sorot semuanya untuk menyorot semua hasil pencarian pada halaman..
Cari Lagi
Mencari hasil lainnya sesuai dengan teks yang dicari dengan menggunakan perintah Cari….
PengaturanPengaturan
Menampilkan Jendela PengaturanPengaturan, agar Anda dapat mengubah berbagai macam pengaturanpengaturan pada Firefox.
Tampilan
Bilah Alat
Bilah Alat Menu
(Firefox 3.6) Mengaktifkan/menonaktifkan tampilan bilah menu yang berisi menu Firefox (Berkas, Ubah, Tampilan,, Riwayat, Bookmark, dan lain sebagainya). Jika menu tidak tampil, Anda dapat menampilkannya dengan menekan tombol Alt.
Bilah Alat Navigasi
Mengaktifkan/menonaktifkan tampilan bilah alat navigasi, yang umumnya berisi tombol navigasi standar (Mundur, Maju, Berhenti, dsb).
Bilah Alat Bookmark
Mengaktifkan/menonaktifkan tampilan bilah alat bookmark, yang berisi bookmark ke berbagai alamat situs web.
Suka-suka…
Menampilkan dialog pengaturan bilah alat. Anda dapat menyeretlepaskan tombol dari dan ke bilah alat pada dialog ini. Ada juga dapat mengklik kananmenekan tombol Ctrl, dan mengklik bilah alat navigasi dan memilih Suka-suka… untuk menampilkan dialog ini.
Bilah Status
Mengaktifkan/menonaktifkan tampilan bilah status yaitu bilah yang berada pada bagian bawah jendela. Bilah status menampilkan informasi yang berguna tentang halaman tetapi mungkin tidak dibutuhkan oleh semua orang.
Bilah Samping
Bilah samping dapat digunakan untuk menampilkan daftar bookmark atau riwayat penjelajahan Anda. Anda dapat menutup tampilan bilah samping dengan mengklik tombol X pada pojok kanan atas bilah samping.
Bookmark
Menampilkan Bilah Samping Bookmark agar daftar bookmark Anda selalu terlihat. Hal ini berguna jika Anda sering mengakses bookmark Anda.
Riwayat
Menampilkan Bilah Samping Riwayat, yang berisi daftar situs yang pernah dikunjungi. Untuk mengubah berapa lama alamat sebuah situs disimpan pada riwayat, pilih menu dan pilih panel Privasi.
Berhenti
Berhenti memuat halaman yang sekarang sedang dimuat. Hal ini sama dengan mengklik tombol Stop pada bilah alat.
Muat Ulang
Mengambil versi terbaru halaman yang sedang tampil. Hal ini sama dengan mengklik tombol Muat Ulang pada bilah alat.
Perbesaran
Jika tampilan halaman web terlalu kecil atau terlalu besar, Anda dapat mengubahnya melalui menu ini agar ukuran tampilannya sesuai dengan keinginan Anda.
Perbesar
Membuat tampilan halaman web satu tingkat lebih besar. Anda juga dapat melakukan hal ini dengan menggunakan mouse (silakan baca Pintasan Mouse untuk petunjuknya).
Perkecil
Membuat tampilan halaman web satu tingkat lebih kecil. Anda juga dapat melakukan hal ini dengan menggunakan mouse (silakan baca Pintasan Mouse untuk petunjuknya).
Normal
Membuat tampilan halaman web kembali menjadi tampilan berukuran normal.
Perbesar Teks Saja
Jika diaktifkan, perintah Perbesar/Perkecil hanya berlaku pada teks pada halaman, tidak untuk halaman secara keseluruhan.
Gaya Halaman
Anda dapat memulih gaya untuk halaman yang sedang tampil lewat menu ini. Secara default, "Gaya Standar Halaman" terpilih, kecuali jika pembuat halaman menentukan gaya lain sebagai default.
Tanpa Gaya
Menghilangkan pemformatan gaya pada halaman.
Gaya Standar Halaman
Menampilkan halaman dengan gaya umum yang ditentukan oleh pembuat halaman.
Jika pembuat halaman menentukan beberapa gaya halaman lain, Firefox akan menampilkan daftar gaya tersebut di menu ini agar Anda dapat memilihnya.
Pengodean Karakter
Anda dapat mengubah pengodean karakter halaman web secara manual melalui menu ini. Umumnya Firefox memilih pengodean karakter yang sesuai secara otomatis.
Kode Sumber Halaman
Menampilkan kode sumber halaman dokumen yang terbuka.
Layar Penuh
Membuat tampilan jendela Firefox memenuhi layar komputer. Jika bilah alat tidak tampil, Anda dapat mengembalikan tampilan jendela dari mode layar penuh ke mode normal dengan menekan tombol Cmd+Shift+F (Firefox 3.6)F11.
Riwayat
Menu riwayat berisi beberapa situs yang terakhir dikunjungi dan tab yang sebelumnya tertutup.
Mundur
Mengalihkan halaman satu langkah mundur sesuai dengan riwayat halaman tersebut. Hal ini sama dengan mengklik tombol Mundur pada bilah alat.
Maju
Mengalihkan halaman satu langkah maju sesuai dengan riwayat halaman tersebut. Hal ini sama dengan mengklik tombol Maju pada bilah alat.
Beranda
Menampilkan halaman beranda (awal) Anda. Hal ini sama dengan mengklik tombol Beranda pada bilah alat. Untuk mengubah halaman beranda, pilih menu dan buka panel Umum (panel Utama pada Firefox 3.5). Anda dapat menentukan apakah halaman awal disetel menjadi halaman kosong, halaman yang sekarang sedang terbuka (atau sekelompok halaman yang sedang terbuka), bookmark, atau secara manual memasukkan alamat tertentu.
Tampilkan Semua Riwayat
Menampilkan jendela Pustaka berisi daftar situs yang pernah Anda kunjungi. Untuk mengubah berapa lama alamat sebuah situs disimpan pada riwayat, pilih menu dan pilih panel Privasi.
Tab yang Baru Saja Ditutup
Anda dapat mengembalikan tampilan tab yang baru saja ditutup pada jendela terkini dengan memilihnya dari daftar pada menu ini. Silakan baca topik Menutup dan Mengembalikan Tab untuk keterangan lebih lanjut.
Jendela yang Baru Saja Ditutup
Anda dapat mengembalikan jendela yang baru saja ditutup pada sesi penjelajahan terkini.
Bookmark
Menu ini menampilkan daftar situs web yang telah dibuat bookmarknya. Untuk keterangan lebih lanjut, silakan baca Bookmarks in Firefox.
Buat Bookmark Halaman Ini…
Menambahkan halaman yang tampil ke daftar bookmark Anda. Sebuah jendela dialog akan terbuka agar Anda dapat menambahkan judul bookmark dan menentukan lokasi tempat penyimpanannya.
Berlangganan Halaman Ini…
Menampilkan pratinjau feed yang ditawarkan pada situs web yang terbuka. Pada halaman pratinjau Anda dapat berlangganan feed dengan menggunakan Bookmark Hidup, program pembaca feed (feed reader) pada komputer Anda, atau layanan web (web service). Jika Anda mengatur agar selalu berlangganan feed dengan menggunakan Bookmark Hidup atau program pembaca feed pada panel Aplikasi lewat menu , halaman pratinjau tidak akan ditampilkan.
Buat Bookmark Semua Tab…
Membuat sebuah folder bookmark yang berisi semua tab yang sedang terbuka pada jendela terkini. Sebuah dialog akan tampil agar Anda dapat memilih nama folder bookmark dan lokasi penyimpanan folder bookmark.
Kelola Bookmark…
Menampilkan jendela Pustaka, yaitu jendela tempat Anda dapat mengubah bookmark-bookmark Anda. Anda dapat mengurut, mengganti nama, mengubah properti bookmark dan tentu saja menambah, menghapus, atau memindahkan bookmark.
Alat
Cari di Web
Memindahkan kursor ke kotak Pencarian Web. Anda dapat mengetikkan kata kunci yang ingin dicari pada Web di kotak tersebut.
Unduhan
Membuka jendela Unduhan agar Anda dapat menampilkan unduhan yang sedang berjalan dan juga unduhan lain yang telah selesai.
Pengaya
Membuka jendela pengelola Pengaya agar Anda dapat menampilkan, memasang, mengatur konfigurasi, memutakhirkan, dan menghapus pemasangan pengaya dan tema Anda. Untuk keterangan lebih lanjut, silakan baca Mencari dan menginstall add-ons untuk menambahkan fitur di Firefox.
Konsol Kesalahan
Membuka jendela Konsol Kesalahan yang dapat menampilkan masalah pada kode JavaScript. JavaScript adalah bahasa skrip yang umum digunakan untuk membuat halaman web, Pemrogram menggunakan JavaScript untuk membuat halaman web interaktif. JavaScript juga sering digunakan untuk mengecek isian formulir dan juga tombol pilihan pada halaman web.
Informasi Halaman
Menampilkan beragam informasi tentang halaman yang terbuka seperti misalnya jenis dokumen, pengodean, ukuran, dan informasi keamanan halaman. Dialog yang tampil juga menampilkan daftar media dan tautan yang digunakan oleh halaman.
Mulai Mode Penjelajahan Pribadi
Memulai sesi penjelajahan pada Firefox tanpa menyimpan data riwayat penjelajahan, cookie, atau data pribadi lainnya. Silakan baca Penjelajahan Pribadi untuk keterangan lebih lanjut.
Bersihkan Data Pribadi…
Membersihkan item yang dipilih pada dialog Bersihkan Data Pribadi pada panel Privasi yang dapat diakses melalui menu . Secara default dialog konfirmasi akan tampil.
Bersihkan Riwayat Terakhir…
Anda dapat menghapus riwayat penjelajahan, berkas sementara yang tersimpan, cookie, dan data pribadi lainnya dengan menu ini.
Pengaturan Pengaturan
Menampilkan Jendela PengaturanPengaturan, agar Anda dapat mengubah berbagai macam pengaturanpengaturan pada Firefox.
Jendela
Kecilkan
Mengecilkan ukuran jendela sekarang.
Perbesaran
Memperbesar atau mengembalikan ukuran jendela sekarang.
(Nama Jendela)
Menampilkan semua jendela yang terbuka berdasarkan nama jendelanya.
Bantuan
Bantuan Firefox
Menyediakan informasi dan bantuan tentang bagaimana menjelajah web dengan Firefox. Membutuhkan sambungan Internet yang aktif.
Untuk Pengguna Internet Explorer
Menyediakan informasi dan bantuan untuk pengguna program Internet Explorer agar lebih mudah menggunakan Firefox. Membutuhkan sambungan Internet yang aktif.
Informasi Pemecahan Masalah…
Menyediakan informasi dan bantuan agar pihak lain dapat membantu Anda saat Firefox bermasalah berdasarkan informasi yang dapat diakses pada menu ini.
Catatan Rilis
Menyediakan informasi dan bantuan tentang pemasangan (install), menghapus pemasangan (uninstall), dan mengatur konfigurasi Firefox serta informasi penting yang perlu diketahui. Membutuhkan sambungan Internet yang aktif.
Laporkan Situs Web Bermasalah…
Anda dapat melaporkan situs web yang tidak dapat tampil atau berfungsi dengan benar pada Firefox kepada pengembang Firefox.
Laporkan Pemalsuan Web… / Bukan Pemalsuan Web…
Laporkan Pemalsuan Web… berfungsi agar Anda dapat melaporkan situs yang menurut Anda merupakan situs penipuan "phising". Tampilan situs penipuan umumnya persis dengan situs yang asli yang Anda percaya, misalnya situs bank daring (online bank), situs web belanja/lelang (shopping/auction). Tujuan penipuan ini adalah agar Anda mengirimkan informasi penting misalnya nama pengguna, kata sandi (username/password), nomor kartu kredit, dan lain sebagainya kepada pihak yang tidak bertanggung jawab.
Saat menampilkan situs yang merupakan tersangka penipuan ("phishing"), item menu ini akan berganti nama menjadi "Bukan Pemalsuan Web…", agar Anda dapat melaporkan situs web yang benar yang sebelumnya dilaporkan secara tidak benar sebagai situs penipuan.
Perlindungan Penipuan (Phishing Protection) pada Firefox didukung oleh Google. Informasi yang Anda kirimkan akan dikirim kepada Google dan akan digunakan untuk memperbaiki fitur ini. Laporan Anda akan bersifat anonim sesuai dengan kebijakan privasi Google. Membutuhkan sambungan Internet yang aktif.
Periksa Versi Baru…
Menampilkan dialog yang memeriksa apakan telah tersedia versi baru Firefox. Ketika versi Firefox tersedia, dialog tersebut juga akan bertanya apakah Anda akan mengunduh versi terbaru tersebut. Setelah versi baru terunduh, dialog akan bertanya apakah Anda akan merestart Firefox agar versi baru dapat dipasang. Item menu ini akan berganti namanaya ketika versi baru sedang diunduh, atau ketika versi baru selesai diunduh (dan siap dipasang).
Tentang Mozilla Firefox
Menampilkan kotak dialog berisi informasi tentang Firefox, versi Firefox yang sedang berjalan dan daftar kredit.