Studi bertujuan untuk memberikan kesempatan pada pengguna untuk mencoba berbagai fitur dand ide berbeda sebelum hal tersebut dirilis ke semua pengguna Firefox. Dengan masukan Anda, kami dapat membuat keputusan yang lebih tepat berdasarkan apa yang Anda benar-benar butuhkan.
Daftar Isi
Bagaimana saya bisa berpartisipasi?
Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah dengan mengkonfirmasi bahwa Allow Firefox to install and run studies telah diberi tanda centang (lihat instruksi di bawah). Ketika studi tersedia, Anda akan didaftarkan secara otomatis jika memenuhi kriteria. Kami mungkin juga bisa menanyakan apakah Anda tertarik untuk berpartisipasi. Ini akan terjadi ketika studi tersebut memerlukan pengumpulan data yang tidak termasuk secara baku pada ketentuan pengumpulan data. Dalam situasi tersebut, Anda akan diberikan pemberitahuan lengkap tentang data apa yang dikumpulkan dapa studi sebelum Anda memberikan keputusan untuk berpartisipasi di dalamnya.
Ketika studi berakhir, Studi akan dimatikan namun Anda akan bsia melihatnya sehingga Anda punya dokumentasi tentang studi yang Anda pernah ikuti.
Bagaimana saya bisa melihat Studi yang saya ikuti?
Untuk melihat studi yang Anda ikuti, ketik about:studies di bilah alamat Anda.
Anda juga bisa melihat studi yang Anda ikuti di masa lalu.
Bagaimana saya keluar?
Untuk keluar dari studi tertentu
- Ketik about:studies pada bilah alamat untuk melihat daftar studi yang Anda ikuti.
- Klik pada tombol di samping studi yang Anda ingin keluar.
Keluar dari semua studi
- Pada bilah Menu di atas layar, klik dan pilih .Klik tombol menu dan pilih .
- Pilih panel .
- Pergi ke bagian Pengumpulan dan Penggunaan Data.
- Hapus tanda centang di samping Biarkan Firefox memasang dan menjalankan studi.